View Full Version
Ahad, 27 Jan 2019

Instagram Jelaskan Soal Sistem Algoritma yang Dikeluhkan Pengguna

JAKARTA (voa-islam.com) - Algoritma memang banyak menuang pro dan kontra ketika diluncurkan Instagram, karena dianggap hanya menguntungkan pengguna dengan jumlah follower banyak. Kini Instagram pun melakukan klarifikasi.

Mengutip Mashable, Instagram menyatakan kalau algoritma tidak menyembunyikan postingan pengguna.

Sebelumnya beredar meme yang viral dan menyatakan kalau gara-gara algoritma, postingan pengguna hanya sampai ke 7 persen follower. Pihak Instagram pun melakukan klarifikasi.

"Yang Anda lihat di feed adalah berdasarkan akun/postingan yang paling banyak Anda berinteraksi, seberapa banyak akun yang diikuti, serta seberapa sering gunakan Instagram," jelas Instagram.

"Jika Anda tetap scrolling linimasa hingga ke bawah, Anda akan menemukan postingan Anda," tambah mereka.

Akhir-akhir ini memang banyak pengugna yang kecewa kepada Instagram terkait fitur algoritma. Sehingga postingan dari akun-akun tak populer tertimbun dengan akun-akun yang jauh lebih populer. [inilah/syahid/voa-islam.com


latestnews

View Full Version