View Full Version
Ahad, 29 Mar 2020

Kasus Corona, 25 Hari Tembus Empat Digit

Oleh: Tardjono Abu Muas (Pemerhati Masalah Sosial)

Sebaran virus corona (Covid-19) kian hari penambahan jumlah pasien positif terinfeksinya terus meningkat cukup signifikan. Dalam hitungan 25 hari saja sejak tanggal 2-27 Maret 2020 dari satu digit (2 orang) menjadi empat digit (1.046 orang) kasus pasien positif terinfeksi.

Kondisi yang sangat krusial dalam menghadapi sebaran covid-19 yang semakin hari kecenderungannya semakin meningkat jumlah kasus terinfeksinya, maka tak ada jalan lain bagi pemerintah pusat kecuali harus fokus menghadapi wabah virus yang satu ini dengan berani mengeluarkan kebijakan-kebijakan yang dinilai pemerintah tidak populer..

Tiba saatnya, kini pemerintah pusat harus berani memutuskan yang mungkin terasa radikal, di antaranya harus berani menghentikan sementara atau membatalkan proyek-proyek mercusuar yang menelan biaya sangat besar. I

mpian keinginan pindah Ibu Kota untuk sementara ditunda atau kalau perlu dibatalkan. Proyek Kereta Api Cepat Jakarta-Bandung juga ditunda, dan proyek-proyek lain yang menelan biaya sangat besar ditunda atau dibatalkan.

Kebijakan-kebijakan yang terasa tidak populer ini harus diambil tidak lain karena mengutamakan keselamatan rakyat dari penyebaran wabah covid-19 yang cukup ganas.

Jika pemerintah tidak berani mengeluarkan kebijakan yang cukup radikal dengan mengeluarkan kebijakan menunda atau membatalkan proyek-proyek yang menelan biaya cukup besar, maka sangat dimungkinkan empat digit akan menjadi lima digit atau puluhan ribu pasien positif akan terjadi. Hal ini tentu tidak kita harapkan bersama.


latestnews

View Full Version