Sahabat VOA-Islam...
Pada perkembangan zaman modern saat ini umat islam sedang diresahkan dengan kemajuan teknologi dan lingkungan hidup yang jauh dari nilai-nilai Agama. Agama sudah bukan lagi menjadi solusi bagi setiap permasalahan umat islam, mulai dari merebaknya media sekuler baik cetak maupun elektronik yang memisahkan agama dan kehidupan.
Banyak media hanya menampilkan & menayangkan keduniawian, hura-hura dan hedonisme yang kemudian mempengaruhi bagaimana tata cara kehidupan (life style), berbudaya dan bermasyarakat, efeknya kemudian adalah pemaknaan tentang kehidupan yang begitu rumit ini disandarkan kepada filosofi bukan lagi menurut Al-qur'an yang diturunkan oleh Allah SWT
Bahkan pertanyaan kedua terbanyak yang pernah ditanyakan kepada google dalam search engine ialah “Who is God” ? (siapakah Tuhan) dan bagaimana Tuhan mengurus semua mahluknya. Itulah mengapa kami sebagai aktivis dakwah ingin mengadakan seminar nasional THE MEANING OF LIFE, bagaimana kita bisa tahu tentang makna kehidupan, arti kehidupan, tata cara hidupan yang benar, kalau kita sendiri tidak mempertanyakannya.
Jelas semua ada dalam Al-quran tetapi untuk memancing umat akan kepeduliannya membaca dan mengamalkan Al-qur'an maka kami membuat seminar yang menurut pendapat kami sangat menarik untuk mengingatkan kembali umat islam bagaimana tata cara hidup sebagai seorang muslim yang mengamalkan Al-qur'an dan As-Sunnah sebagai pedoman hidup yang baik dan benar.
Seminar bertajuk "The Meaning of Life" ini in shaa Allah akan diselengarakan pada:
Hari/Tanggal : Selasa, 14 April 2015
Waktu : Pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai
Tempat : Aula Suradireja, Kampus I, Jl. Lengkong Besar No.68
Lantai 2, Bandung.
Pembicara : 1. Ustadz Insan Mokoginta
2. Ustadz Fatih Karim
3. Ray Syahreza
Moderator : Dr. Anton Minardi, S.Ip, M.Ag
HTM : Rp 15.000,-
Kaum Muslim dan Muslimah yang ada di Bandung dan sekitarnya ditungggu kehadirannya. [syahid/divsyiardkmululabshor/voa-islam.com]