View Full Version
Senin, 26 Jul 2010

Tulisan Bisa Menunjukkan Kepribadian

Seorang aktor yang baik dapat bersembunyi di balik perannya, tapi tulisan tangannya akan mampu mengungkap rahasianya

Hidayatullah.com—Tulisan tangan Anda tidak hanya menyediakan alat untuk menganalisis kepribadian Anda, juga dapat digunakan sebagai sarana untuk memperbaiki kehidupan Anda.  

Ahli grafologi Dr. Anand Swaroop Minocha mengatakan bahwa ada hubungan antara tulisan tangan seseorang dengan otak.

Hubungan antara tulisan tangan dan otak mungkin terlihat sederhana tetapi menurut Dr Minocha hubungan tersebut dapat dilihat bahkan jika itu dilakukan dengan kaki dan mulut untuk menulis, demikian dilansir dari LifePositive, Rabu, (21/7).

FotoSikap yang agresi atau menyerang, malu-malu hingga masalah kesehatan sebenarnya bisa dideteksi melalui tulisan. Dengan begitu jika ada masalah pribadi atau kesehatan yang ditemukan bisa diperbaiki atau dihilangkan.

Orang bisa saja bersembunyi di balik sikapnya, tetapi tulisan tangan akan mengungkap segala rahasianya. Pengungkapan rahasia tulisan tangan ini bisa diketahui melalui latihan yang disebut handwritting theraphy.

Namun orang yang bisa melakukannya adalah orang ahli di bidang grafologi, yaitu ilmu yang mempelajari tentang tulisan tangan manusia.

Di tahun 1930-an, peneliti dari Universitas Harvard membuktikan bahwa tulisan tangan adalah ukuran yang signifikan dan akurat mengenai kepribadian seseorang.

Kini grafologi diajarkan sebagai ilmu ilmiah di universitas-universitas di Amerika dan digunakan sebagai alat analisis. Salah satu kegunaan grafologi adalah untuk mengetes kepribadian ketika merekrut pekerja yang membutuhkan karakter yang spesifik.

Menurut Dr Minocha, tanda tangan seseorang adalah sebuah peta yang menggambarkan kepribadiannya. Tanda tangan dan tulisan tangan adalah sidik jari seseorang. Dan seorang grafologis bahkan bisa mendeteksi pemalsuan.

"Seorang grafolog akan menilai ciri-ciri seperti ukuran dan bentuk huruf, kemiringan, garis tepi, spasi antar huruf, kata dan baris, huruf sambung, irama, kerataan, coretan awal dan akhir, dan tanda tangan umum seseorang," kata Dr Minocha.


Aspek paling mengagumkan dari grafologi ini bisa digunakan sebagai alat ilmiah untuk mendeteksi, mendiagnosa dan mengobati penyakit. Sayangnya, grafologi ini belum diangkat secara cukup serius dalam penelitian dan pengembangan yang lebih luas.

Grafologi juga bisa memainkan peranan penting dalam perkembangan anak dalam menghadapi masa depan. Kekurangan anak bisa diperbaiki melalui handwriting theraphy ini. [LivePositive/dtn/hidayatullah.com]


latestnews

View Full Version