View Full Version
Senin, 29 May 2023

Merasa Banyak Dosa, Ini Cara Mudah Dapatkan Ampunan!

Oleh: Badrul Tamam

Al-Hamdulillah, segala puji milik Allah, Rabab semesta alam. Shalawat dan salam atas Rasulillah –Shallallahu 'Alaihi Wasallam-, keluarga dan para sahabatnya.

Siapa yang merasa punya banyak dosa dan berharap agar Allah hapuskan dosa-dosanya tanpa susah payah hendaknya memanfaatkan kesempatan setelah shalat untuk tetap berada di tempat shaatnya. Harapannya, agar memperoleh bagian besar dari doa malaikat dan istighfar mereka untuknya. Doa malaikat sangat kuat harapan dikabulkannya.

Perkataan ini disampaikan oleh Ibnu Baththal rahimahullah yang dinukil Al-Hafidz dan Fathul Baari: 2/95.

فَمَنْ كَانَ كَثِيرُ الذُّنُوبِ ، وأَرَادَ أَن يَحُطَّهَا اللهُ عَنْهُ بِغَيرِ تَعبٍ : فَلْيَغْتَنِمْ مُلَازَمَةَ مَكَانِ مُصَلَّاهُ بَعْدَ الصَّلَاةِ، لِيَسْتَكْثِرَ مِنْ دُعَاءِ المَلَائِكَةِ ، وَاسْتِغْفَارِهِم لَهُ، فَهُوَ مَرْجُوٌّ إِجَابَتُهُ 

Disebutkan dalam Shahihain, dari Abu Hurairah Radhiyallahu 'Anhu, bahwa Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam bersabda,

 المَلاَئِكَةُ تُصَلِّي عَلَى أَحَدِكُمْ مَا دَامَ فِي مُصَلَّاهُ الَّذِي صَلَّى فِيهِ ، مَا لَمْ يُحْدِثْ ، تَقُولُ : اللَّهُمَّ اغْفِرْ لَهُ ، اللَّهُمَّ ارْحَمْهُ

“Para Malaikat mendoakan salah seorang kalian sepanjang ia berada di tempat shalatnya yang ia shalat di situ, selama tidak berhadats, seraya berkata: Allahummaghfir lahu (Ya Allah, ampuni dia), Allahummarhamhu (Ya Allah, rahmati ia).”

Ibnu Baththal rahimahullah menambahkan, doa para malaikat bagi orang yang duduk di tempat shalatnya berlaku selama ia duduk di situ, karenanya kondisi ini sangat diharapkan terkabul untuknya.

Sebagaimana telah maklum bahwa para malaikat adalah makhluk Allah yang sangat dimuliakan karena mereka tidak diciptakan kecuali untuk taat kepada Allah. Mereka tidak pernah mendurhakai perintah-perintah Allah. Mereka senantiasa siap sedia mengerjakan semua perintah-Nya. Inilah sebab kuat doa-doa mereka sangat didengar dan dikabulkan oleh Allah Tabaaraka wa Ta’ala.

Siapa dari kalangan manusia yang bersifat seperti ini –selalu taat- maka doa-doanya juga akan didengar dan diijabah oleh Allah Tabaaraka wa Ta’ala.

Ibnu Baththal rahimahullah berkata,

وَمَعْلُومٌ أَنَّ دُعَاءَ الْمَلَائِكَةِ مُجَابٌ

“Telah maklum, doa para malaikat benar-benar diperkenankan.” Fathul Baari: 3/439)

Imam al-Sindi rahimahullah berkata,

دُعَاءُ الْمَلَائِكَةِ يُرْجَى اسْتِجَابَتُهُ

“Doa malaikat sangat diharapkan diperkenankannya.” (Haasyiyah al-Sindiy ‘ala Sunan Ibni Majah: 2/224)

Imam Abu Al-Hasan al-Mubarakfuurii rahimahullah juga berkata, “Doa para malaikat benar-benar mustajab (diperkenankan).” (Mir’ah al-Mafaatih: 5/309)

Sadari Akan Didoakan Malaikat!

Di antara sebab kemuliaan dan kebahagiaan seorang muslim adalah saat doanya diijabah atau dicintai oleh saudara seimannya lalu ia mendoakannya di kesendiriannya. Atau ia didoakan dengan tulus oleh orang tuanya yang shalih, salah seorang ulama, atau orang shalih. Kondisi-kondisi ini sangat diharapkan doa-doa mereka diperkenankan oleh Allah Subhanahu wa Ta'ala.

Lalu bagaimana jika seorang muslim tadi sadar yang akan mendoakannya adalah para malaikat? Tentu ia akan lebih senang mengusahakan sebab-sebab supaya didoakan malaikat; salah satunya melazimi tempat shalat setelah selesai dari shalatnya.  

Karenanya selesai shalat berjamaah jangan langsung kabur. Bersabarlah di tempat shalatmu untuk zikir, tilawah, dan atau kebaikan lainnya semoga tercatat untukmu pahala shalat –sepanjang masih di tempat shalatmu dan dalam kondisi suci- dan para malaikat mendoakan ampunan dan rahmat untukmu. Wallahu a'lam. [PurWD/voa-islam.com]


latestnews

View Full Version