View Full Version
Senin, 16 Jun 2014

Kasus Laskar Umat Islam Solo dengan Pemabuk Sudah Selesai

SOLO (voa-islam.com) – Aksi long march Laskar Umat Islam se Solo Raya untuk memperkuat ukhuwah dan dalam rangka mempersiap kan menyambut puasa di bulan Ramadhan, Ahad (15/06/2014) kemarin diwarnai keributan dengan beberapa pemuda yang sedang mabuk-mabukan.

“Semua berasal dari aksi jalan untuk menyambut Ramadhan akan tetapi di tengah jalan ada beberapa anak muda yang minum minuman keras, dan para ikwan meminta untuk berhenti, lalu terjadilah apa yang terjadi,” demikian terang Ustadz Rowi kepada voa-islam melalui sambungan telepon, Ahad malam.

Sejumlah media online memberitakan bahwa JAT dan LUIS membubarkan paksa aksi panggung acara Slankers Club Solo (SCS) di Gelaran Car Free Day (CFD) Kota Solo di Jl Slamet Riyadi, Solo, Jawa Tengah, Ahad pagi. Padahal sejatinya tidak demikian.

Kabar lain yang juga berkembang bahwa LUIS dan JAT mengintimidasi pihak korban dan memaksa untuk berdamai.

“Tidak benar jika JAT menekan pihak yang ada, semuanya telah selesai dengan damai,”tegas Amir Mudiriyah Jamaah Ansharut Tauhid Surakarta, Ustadz Soleh Ibrahim melalui sambungan telepon.

“Akhi. permasalahannya sudah selesai, dan sudah damai dengan pihak korban, kami semalam sudah bertemu di kantor kepolisian Surakarta, jadi dalam hal ini semua sudah selesai,’ tambah seorang pengajar di Ma’had Almukmin Ngruqi, Cemani Sukoharjo ini.

Kegiatan amar ma’ruf nahi munkar, sunnahnya, tak luput dari tantangan dan ujian. [PurWD/Protonema/voa-islam.com]


latestnews

View Full Version