PALEMBANG (Voa Islam) – Joko Widodo berkampanye di Palembang, Sumatera Selatan, Rabu 25 Juni 2014. Setelah kampanye dan blusukan ke pasar, stan kuliner, serta stan kerajinan tangan khas Palembang di kawasan Tuan Ketang, Kecamatan Seberang Ulu 1, Joko Widodo pun singgah ke masjid untuk salat dzuhur.
Namun ketika Joko Widodo sedang salat di dalam masjid, massa pendukungnya sempat membuat berang jemaah masjid.
Jemaah kesal karena para pendukung Joko Widodo menyerukan yel-yel di luar masjid. “Hidup Joko Widodo,” teriak mereka.
Jemaah masjid pun merasa terganggu. Beberapa di antara mereka spontan keluar dan menegur para pendukung Joko Widodo.
“Di sini tempat ibadah, bukan tempat kampanye. Jangan teriak-teriak di sini,” kata Rizal, salah satu jemaah.
Pendukung Joko Widodo pun akhirnya tahu kesalahan mereka. Mereka langsung diam. (viva/AF)