View Full Version
Jum'at, 25 Dec 2015

Indahnya Ukhuwah Islamiyah di Dataran Tinggi Dieng

BANJARNEGARA (voa-islam.com) - Siapa yang tak kenal keelokan negeri di atas awan Dieng, sebuah kawasan yang terletak di Kabupaten Bajarnegara. Terletatak di antara gunung Prahu dataran tinggi yang berjejer bukit yang panjang. Sungguh sebuah pemandangan yang elok dan menabjubkan bagi siapa saja yang melihatnya, masya Allah.

Alhamdulilah, ternyata indahnya pemandangan di kota Dieng, tak hanya terhenti sebatas pemandanganya, yang istimewa dengan suhu dingin yang menusuk tulang, akan tetapi juga ada nuansa islami yang berhiaskan sunah di kota penghasil kentang tersebut.

Wartawan voa-islam.com Abdulah Protonema, menyempatkan untuk menelisik langsung ke negeri di atas awan Dien, kabupaten Banjarnegara ini Kamis (23/12) kemarin.

Di Kelurahan Sumberejo misalnya, 8 km dari puncak Dieng, masyarakat setempat begitu semangat menghidupkan syiar Sunnah dan Ukhuwah Islamiah terasa indah menyapa.

Pasalnya warga hidup rukun dan saling membantu serta sholat jamaah dan kajian dalam satu masjid meski di antara warga terdapat banyak latar belakang pemahaman.

Jihadist, Salafi, Muhamadiyah, MTA dan beberapa jamaah sunnah bersatu menghidupkan masjid kampung yang ada di desa Sumberejo. Sedikitpun tak ada perpecahan terlihat, justru yang ada adalah keramahan dan persatuan umat.

Di saat banyak kota yang umat Islamnya saling mencaci, melemahkan, memvonis hingga pecahnya ukhuwah, maka desa Sumberejo menyajikan hal yang beda dari kota lain, yaitu kekuatan ukhuwah yang begitu kuat

Bahkan dari penelusuran Wartawan voa-islam.com di lapangan, mereka warga Sumberejo saling bergantian dalam menyampaikan khutbah. Mulai dari para Alumni Ngruki yang notabene mayoritas di desa Sumberejo, akan tetapi mereka sangat terbuka dengam masyarakat. Bahkan beberapa Ustadz Salafi dan beberapa jamaah juga mendapatkan tempat untuk berkhutbah.

Sungguh sebuah kenyataan yang kini kita jumpai keadaan yang demikian indah. Di saat banyak kota yang umat Islamnya saling mencaci, melemahkan, memvonis hingga pecahnya ukhuwah, maka desa Sumberejo menyajikan hal yang beda, di mana sebuah suasana yang beda dari kota lain, yaitu kekuatan ukhuwah yang begitu kuat.

Semoga ini menginspirasi umat islam di berhagai wilayah Nusantara lainnya, sehingga kuatlah Islam dengan persatuan umat Islam. [protonema/voa-islam.com]

Editor: Syahid


latestnews

View Full Version