JAKARTA (voa-islam.com)--Ramadhan 2016 tinggal hitungan hari. Semua lembaga Islam telah mempersiapkan program-program Ramadhan.
Adalah Atase agama Kedutaan Kerajaan Arab Saudi di Jakarta kembali mengadakan program " Aimmah Ramadhan". Sebuah program dimana da’i Indonesia selama sebulan penuh diutus ke berbagai daerah di Indonesia (kecuali pulau Jawa ) untuk berdakwah.
Program ini mempersyaratkan beberapa hal, diantaranya mampu berceramah dan bisa berbaur dengan masyarakat.
“Kriteria Peserta: pertama, mampu menjadi imam shalat, mampu berceramah dan berkhutbah. Bisa membaur dengan masyarakat setempat. Serta berkomitmen mengikuti program ini sampai selesai,” ujar Ustadz Muhammad Khudori dalam rilis yang diterima Voa-Islam.
Adapun Atese Agama Kerajaan Arab Saudi menyediakan beberapa fasilitas untuk terselenggaranya usaha dakwah di pelosok Indonesia.
“Fasilitas yang disediakan adalah tiket pesawat untuk pulang pergi, biaya akomodasi, serta tunjangan bagi peserta kurang lebih 1000 dolar,” kata dia.
Adapun untuk syarat dan ketentuan:
1. Mengirimkan CV/ data pribadi ke email [email protected] lengkap beserta nomor telepon yang bisa di hubungi.
2. Sudah berada di Jakarta tanggal 1 Juni 2016, karena pada tanggal tersebut akan diadakan acara pelepasan du'at.
3. Bila ada pertanyaan bisa menghubungi langsung Ustadz Muhammad Khudori di +628128460730.* [Sendia/Syaf/voa-islam.com]