View Full Version
Selasa, 16 Aug 2016

Isu Identitas Dua Negara, Aa Gym Sentil Ketidakjujuran Pejabat

JAKARTA (voa-islam.com)- Dai kondang Abdullah Gymnastiar atau yang biasa disapa Aa Gym menyatakan bahwa jabatan apapun yang diemban akan lebih mulia bila dibarengi dengan kejujuran.

"Tak Akan jadi hina dan celaka karena kehilangan jabatan, yang pasti hina dan celaka itu kalau kehilangan kejujuran. Jadi orang jujur dan bertanggungjawab jauh lebih terhormat dibanding jabatan setinggi apapun namun tak jujur," sampainya, melalui akun Twitter pribadinya.

Aa juga menyatakan bahwa orang jujur dengan orang tidak jujur akan sama-sama mendapat konsekwensinya. Bila tidak jujur, hal yang didapat adalah kenistaan.

"Jadi orang yang jujur dan mau bertanggung jawab dengan segala konsekwensinya niscaya akan terhormat dibanding dusta dan pengecut."

Sehingga isu yang muncul ke permukaan terkait lebihnya identitas warga negara selain di Indonesia dapat mudah diselesaikan. Sebetulnya isu dwi kewarganegaraan, tidak rumit tinggal yang bersangkutan menjelaskan sejujurnya. Akan terhormat apapun jawabnnya." (Robi/voa-islam.com)


latestnews

View Full Version