View Full Version
Selasa, 29 Aug 2017

Perdana Digelar, Wisuda TPQ Tahfidz Diminati Hingga Jawa Timur

SOLO (voa-islam.com)--Gerakan TPQ Tahfidz mendapat sambutan positif dari masyarakat. Setidaknya hal itu terlihat dari jumlah peminat wisuda tahfidz surat  An Naba yang di selengggrakan LKG TPQ Solo raya di masjid Nurul Huda Universitas Sebelas Maret (UNS), Ahad (27/8/2017).

Ketua LKG TPQ Soloraya Abdul wahab mengatakan pendaftar Wisuda Tahfidz Surat Annaba mencapai 1500 perserta dari sekitar seratus TPQ. Sekitar 1026 dinyatakan hafal dan diwisuda. Sedang sekitar 300 perseta lainnya urung  diwisuda kerena belum hafal.

Yang mengembirakan, TPQ yang mendaftar tak hanya dari dari kabupaten kota di Soloraya,seperti Kota Solo, Klaten Boyolali, Sukoharjo, Karanganyar, Wonogiri dan Sragen. Namun ada juga peserta yang merupakan utusan dari TPQ di wilayah Provinsi Jawa Timur.

"Dari data kami ada peserta yang berasal dari TPQ di Jawa Timur, yakni dari Kabupaten  Magetan dan Ponorogo. Ini patut disyukuri sebab menjadi bukti bahwa gerakan TPQ tahfidz mendapat respon positif dari masyrakat luas," ujar Wahab.

Padahal gerakan TPQ Tahfidz baru dilakukan LKG TPQ Soloraya dua bulan lalu. Diantaranya dengan memberikan pengenalan TPQ Tahfidz, motivasi guru TPQ untuk merintis TPQ tahfidz dan pengajaran teknik menghafal Quran.

"Dua bulan lalu kami deklarasikan dan dilanjutkan dengan beberapa pembekalan bagi guru TPQ. Diantaranya  dengan kegiatan Kampus TPQ  Tahfidz, metode menghafal dengan geakan tangan, metode al qosimi, juga motovasi dari TPQ percontohan tahfidz. Kami tidak menyangka antusiasnya akan sebesar ini," ungkap Wahab.

Wahab menambahkan Gerakan TPQ Tahfidz juga mendapat dukungan dari sejumlah rumah tahfidz. Diantaranya Jaringan Rumah Quran Haramain, Al Birru dan Asy-Syifa serta TPQ tahfidz Al Hikmah Tawangmangu.

"Bantuan berupa ilmu tentang sistem pendidikan tahfidz, teknik menghafal dan bantuan dalam penyelenggraan, misalnya munaqosah sebelum wisuda ini diselenggarakan," pungkasnya. * [Aan/Syaf/voa-islam.com]


latestnews

View Full Version