View Full Version
Ahad, 11 Feb 2018

Di Pengukuhan Pengurus MUI Solo, Ketua MUI Jawa Tengah Ingatkan Pentingnya Dakwah Bil Hikmah

SOLO (voa-islam.com)--Jajaran pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Solo Periode 2018-2022 secra resmi dikukuhkan, di Pendopo Balaikota Solo,  Kamis (8/2). Pengukuhan ini dipimpin langsung oleh Ketua MUI Jawa Tengah KH Ahmad Darodji. 

KH Subari terpilih menjadi Ketua MUI Kota Solo periode 2018-2022, menggantikan Zainal Prof. H. Arifin Arifin Adnan yang menjabat sebgai ketua MUI sebelumnya. KH Subari terpilih dari Musyawarah Daerah (Musda) MUI Kota Solo ke 9 yag di selenggrakan tanggal 4 November 2017 lalu. 

Kyai Subari mengaku akan  segera melakukan rapat kerja. Pihaknya berharap dapat membangun sinergsitas antara ulama, umat dan umaro. 

 “Kami berharap dapat terjalin ukhuwah dengan yang baik antar seluruh komponen umat Islam,’ ujarnya.

Sementara itu, KH. Ahmad Darodji mengatakan MUI Kota Solo tergolong yang paling aktif diantara MUI lainnya di Jawa Tengah. Menurutnya, banyak kegiatan yang dilakukan MUI Kota Solo dan rajin melaporkan kegiatan pada MUI Jawa Tengah.

Ia berharap kepengurusan selanjutnya dapat menunaikan amanah dengan sebaik-baiknya, serta membangun dakwah di tengah-tengah umat bil hikmah.

“Bangun dakwah dengan hikmah. Kalau kita keras, tentu umat akan lari. Ingat kita di Solo memiliki toto kromo yang adi luhung,” katanya

Ia juga berpesan agar MUI Kota Solo dapat membangun adab. Tidak selamanya kritik harus disampaiken dengan ‘pedas’. Tapi, juga dapat dilakukan pula dengan santun dan bijak. 

“Memang betul qulilhaq walau kaana muron, katakan kebenaran meskipun pahit. Tapi, tidak selamanya harus pedas, selama masih bias santun dan bijak,” pungkasnya.* [Aan/Syaf/voa-islam.com]


latestnews

View Full Version