View Full Version
Ahad, 26 Aug 2018

Membahayakan, Masjid Sinar Iman di Lombok Akhirnya Dirobohkan

JAKARTA (voa-islam.com), Warga Lombok Utara bersama para relawan bencana sepakat untuk merubuhkan masjid Sinar Iman, karena dianggap kondisinya sudah membahayakan.
 
Masjid itu berdomisili tepatnya di Dusun Empak Mayong Desa Kayangan kecamatan Kayangan, Kabupaten Lombok Utara. 
 
Menurut tokoh masyarakat setempat, Sahwan, warga dibantu relawan akan merubuhkan bangunan masjid yang sudah tampak miring dan sebagian hancur. 
 
"Berdasarkan kesepakatan warga masjid akan dirubuhkan, karena tiang-tiang penyangga, tembok dan atap masjid sudah terlihat mau rubuh," katanya di Lombok Utara, Ahad (26/8/2018). 
 
Salah seorang relawan, Hadriansyah mengatakan bangunan masjid berbahaya bila dibiarkan, karena dekat dengan lokasi tempat tinggal warga. Jalan keluar masuk menuju pemukiman melalui komplek masjid tersebut.
 
Lebih lanjut, Hadriansyah menjelaskan bahwa lembaga yag dipimpinnya 'Wahana Muda Indonesia' (WMI) sudah berusaha membantu warga mengurus peminjaman alat berat kepada pihak aparat. Namun prosesnya cukup panjang dan berbelit.
 
"Laporan dari tim kami yang mengurus ke pihak terkait bilang prosesnya harus dari takmir lapor ke Kadus, lalu Kadus lapor ke Kades, Kades lapor ke Kecamatan, Camat lapor ke Bupati dan baru Bupati memberikan instruksi/memo untuk mengeluarkan alat berat. Padahal kondisi sudah sangat membahayakan" ujarnya kepada awak media.
 
Sabtu sore, akhirnya warga dan relawan memutuskan untuk merubuhkan bangunan tersebut secara manual dengan peralatan alakadarnya yang sebenarnya jauh dari kata aman. (bil/voa-islam)

latestnews

View Full Version