View Full Version
Rabu, 10 Apr 2019

Sandiaga Uno: Kami Tidak Akan Beri Ruang untuk Paham Komunis Hidup

LOMBOK (voa-islam.com) - Dalam kampanyenya di Lombok pada Selasa kemarin (9/4/2019), Sandiaga Uno dengan tegas menyatakan bahwa jika dirinya dan Prabowo jika menang pada pilpres 19 April mendatang, tidak akan memberikan ruang hidupnya paham komunis di Indonesia.

"Paham-paham yang tidak sesuai dengan Pancasila, UUD 1945, NKRI, kita akan pastikan tidak ada di bumi Indonesia," tegas Sandi di depan ratusan ulama dan tokoh lintas etnis di Lombok, Nusa Tenggara Barat, Selasa kemarin.

Pernyataan Sandi tersebut sebagai jawaban atas pernyataan seorang ulama yang mempertanyakan sikapnya terhadap paham komunis jika dia terpilih menjadi wakil presiden nanti.

"Kita tidak akan mungkin memberikan ruang untuk paham-paham lainnya terutama paham komunis dan paham sejenis. Kita pastikan jangan sampai negeri yang sudah betul-betul dirahmati Allah SWT dengan kerukunan bisa terpecah belah," ungkap Sandi, seperti dikutip dari Viva.

Apalagi Prabowo sebagai capres merupakan seorang patriot dan nasionalis, sehingga tidak akan mungkin memberikan ruang terhadap paham yang bertentangan dengan Pancasila dan UUD 1945.

Menurut Sandi, Prabowo sebagai sosok Pancasilais, seorang patriot, seorang nasionalis akan berjuang sampai titik darah penghabisan dalam membela Pancasila.[fq/voa-islam.com]


latestnews

View Full Version