View Full Version
Rabu, 29 May 2019

Juara I MTQ internasional, Pemuda NTB Dapat Pelukan Hangat Erdogan

ISTANBUL, TURKI (voa-islam.com)—Pemuda asal Nusa Tenggara Barat (NTB), Syamsuri Firdaus mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional. Syamsuri sukses menjadi juara I pada MTQ Internasional ke-7 di Istanbul, Turki. MTQ tersebut diselengarakan pada 20-25 Mei 2019 di Mesjid Agung Camlica, Istanbul.

Yang menjadi kebanggaan, penghargaan para juara langsung diberikan oleh Presiden Turki, YM Recep Tayyip Erdogan. Untuk juara II diraih peserta dari Nigeria, dan juara III diraih peserta dari Qatar. Momen penyerahan penghargaan kepada Syamsuri diunggah pada akun Instagram resmi milik Erdogan, @rterdogan.

MTQ Internasional ini diikuti oleh sekira 60-an peserta dari berbagai negara.Di akun Facebook pribadi Syamsuri yang ditulis Ahad (26/5), ia mengungkapkan rasa syukur kepada Allah atas prestasi yang diraih pada MTQ Internasional yang digelar di Istanbul, Turki tersebut.

"Subhanallah walhamdulillah walaailaha illallah wallahuakbar. Qadarallah bibarakati  du'aaikum. Terimakasih banyak saya ucapkan kepada orangtua, keluarga, guru-guru, dan teman-teman saya semua yang sudah mendoakan saya dan mensupport saya. Alhamdulillah di antara 68 negara yang ikut saya terpilih sebagai juara 1 di MTQ Internasional ke 7 di Istanbul, Turki," ujarnya. 

"Terimakasih banyak teman-teman, Allahu Akbar," tambahnya penuh syukur.*[Syaf/voa-islam.com]


latestnews

View Full Version