View Full Version
Ahad, 08 Oct 2023

Jusuf Kalla: Serangan Hamas Ke Israel Untuk Kebebasan Dan Kemerdekaan

JAKARTA (voa-islam.com) - Wakil presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla (JK) menyatakan aksi serangan pasukan Hamas ke Israel merupakan bagian dari perjuangan untuk merebut kebebasan dan kemerdekaan.

"Itu suatu tindakan yang luar biasa untuk kebebasan dan sebuah kemerdekaan," kata JK dalam keterangan tertulis di Jakarta, Ahad (8/10/2023) seperti dilaporkan kantor berita Antara.

JK yang juga tokoh perdamaian Aceh, Poso, dan Ambon ini menilai serangan Hamas ke Israel merupakan serangan mendadak dan jarang terjadi.

"Ini adalah suatu serangan yang dilakukan kerahasiaan, perencanaan luar biasa dan jarang terjadi," kata Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia itu.

Hamas melancarkan Operasi Banjir Al-Aqsa pada hari Sabtu dan mengatakan serangan mendadak itu sebagai respons terhadap penyerbuan Masjid Al-Aqsa dan meningkatnya kekerasan pemukim ilegal Yahudi.

Hamas menggempur Israel dari berbagai penjuru, baik udara, darat, maupun laut.

Kejutan yang dirasakan warga Israel itu bersamaan dengan perayaan Simchat Torah, salah satu hari paling menggembirakan dalam kalender Yahudi.

Laporan terbaru dari otoritas Zionis menyebutkan setidaknya sebanyak 600 orang di Israel dilaporkan tewas dalam insiden tersebut sementara 2000 lainya terluka.

Di sisi lain, sedikitnya 313 warga Palestina yang tinggal di wilayah Gaza dilaporkan tewas. Sebanyak 20 di antaranya merupakan anak-anak. (ANT)


latestnews

View Full Version