Jakarta (Voa-Islam.Com) - Antusiasme Umat Islam untuk mengikuti acara One Day One Juz (ODOJ) Untuk Negeri luar biasa besarnya. Acara yang digelar di Masjid Istiqlal itu diikuti lebih dari 100.000 orang. Ruang utama Masjid terbesar di Asia Tenggara itu sampai penuh sesak oleh jamaah, Ahad (30/8).
Kepada Voa-Islam, Ketua Umum ODOJ Ustadz Ricky Adrinaldi menegaskan, acara akbar ini digelar untuk kedua kalinya setelah tahun 2014 lalu juga diikuti ribuan jamaah di Masjid Istiqlal.
"Memang ODOJ telah menyelenggarakan acara akbar ini untuk kedua kalinya. Yang pertama tahun lalu yang juga diikuti ribuan jamaah," ungkap Ricky.
Sementara itu salah seorang pembicara yang hadir, Ustadz Abu Jibril menegaskan bahwa gerakan membaca Al Qur'an seperti ini penting sekali. Sebab jika bangsa ini ingin maju dan terhindar dari krisis multidimensi, obatnya hanyalah membaca, mempelajari dan mengamalkan Al Qur'an.
"Jika bangsa Indonesia ingin maju dan menjadi nomor satu di dunia, maka syaratnya amalkan isi Al Qur'an," tegas Abu Jibril.
Acara Akbar ODOJ Untuk Negeri tidak hanya diikuti para ulama seperti Ustadz Amir Faisal, tetapi juga para artis seperti Peggy Melati Sukma, Indra Bekti, Baim Wong dan para pemain film " Ketika Mas Gagah Pergi" yang juga didukung Komunitas ODOJ. (Abdul Halim/Voa Islam)
Editor: RF