Lanao Del Norte (voa-islam.com) - Sheikh Nabil Pantaran, Komandan Pangkalan 115 Angkatan Bersenjata Islam Bangsamoro - Front Pembebasan Islam Moro (BIAF - MILF), ditangkap oleh petugas dari Kepolisian Nasional Filipina pada tanggal 4 Desember 2009 di kota Pagadian.
Oleh sebab itu, Sheikh Nabil yang juga dikenal sebagai Ustadz Sawwaf saat ini sedang ditahan di Kantor Kepolisian Daerah di kotamadya Tubod, Lanao del Norte.
Informasi menyebutkan Ustadz Sawwaf ditangkap karena tuduhan keikutsertaannya dalam serangan pasukan MILF di Kolambugan, Lanao del Norte pada bulan Agustus 2008.
Namun, Staf Umum BIAF-MILF, menjelaskan bahwa Ust Sawwaf tidak terlibat dalam kapasitas apapun atas serangan di Kolambugan.
Staf Umum BIAF-MILF, menjelaskan bahwa Ust Sawwaf tidak terlibat dalam kapasitas apapun atas serangan di Kolambugan.
"Ustadz Sawwaf yang berumur 64 tahun adalah seorang komandan veteran yang wilayah tanggung jawabnya tidak termasuk Kolambugan."
Mengingat bahwa Komando pangkalan 102 di bawah Komandan Bravo, yang dituduh oleh pemerintah sebagai orang yang berada di balik kasus tersebut, dan bukan komando pangkalan 115, maupun Ustadz Sawwaf sendiri yang terlibat.
Sementara itu, Komite Gencatan senjata MILF mengajukan protes kepada pemerintah atas penangkapan terhadap komandan tinggi militer MILF.
"Sayangnya, hal ini telah benar-benar dilupakan dan melanggar perjanjian gencatan senjata kami dan keunggulan proses perdamaian, yang telah memperoleh momentum kembali pada jalur yang benar selama beberapa bulan," kata pemrotes.
Di bawah Persetujuan pada penghentian Umum dari Permusuhan dan Pedoman Pelaksanaan dari Aspek Keamanan GRP - MILF atas Perjanjian Perdamaian tahun 2001, penangkapan terhadap anggota MILF merupakan pelanggaran serius. (lwrn)