View Full Version
Ahad, 08 Nov 2015

Serangan Balik Jabhat Al-Nusrah dan Faksi Oposisi Berhasil Rebut Benteng Rezim Assad di Aleppo

ALEPPO, SURIAH (voa-islam.com) - Serangan balik para pejuang Jabhat Al-Nusrah, sebuah cabang dari Al-Qaidah di Suriah, dab faksi oposisi lainnya berhasil merebut beberapa benteng pasukan rezim Bashar Al-Assad di pedesaan selatan Aleppo, Suriah utara, sumber-sumber militer melaporkan pada hari Sabtu (7/11/2015).

Perebutan ini bertepatan dengan serangan udara intensif oleh angkatan udara Suriah di posisi Al-Nusrah.

Jabhat Al-Nusrah telah mengumumkan dimulainya tahap kedua pertempuran untuk Aleppo. Ofensif ini bertujuan untuk mendapatkan kembali kontrol dari beberapa daerah yang jatuh ke tangan tentara rezim dalam dua bulan terakhir.

Berbicara kepada ARA News di Aleppo, pejuang oposisi Mustafa Suleiman mengatakan bahwa para para pejuang Jabhat Al-Nusrah, didukung oleh beberapa faksi oposisi, mampu merebut kembali wilayah Tel al-Maqbara selatan kota al-Widehi dimana pasukan pro-Assad ditempatkan.

"Faksi pejuang oposisi juga telah merebut kembali sub distrik Tel as-Saroo, setelah bentrokan sengit dengan pasukan Assad -yang terpaksa mundur ke pangkalan-pangkalan mereka di kota al-Widehi," tambahnya.

Pada hari Kamis, Jabhat Al-Nusrah mengumumkan dimulainya pertempuran tahap kedua Aleppo, yang bertujuan untuk mendapatkan kembali kontrol dari daerah jatuh ke tentara Assad seperti al-Widehi, Ibtin dan daerah Gunung Azan di pinggiran selatan Aleppo.

Di sisi lain, pesawat tempur angkatan udara loyalis Presiden Suriah Bashar al-Assad melakukan beberapa serangan udara di daerah Khan Toman, lingkungan kota al-Widehi dan desa Shighedla, menargetkan posisi dari faksi pejuang oposisi.

Selama dua bulan terakhir, pasukan rezim Suriah mampu mendapatkan kembali beberapa kota utama di pedesaan selatan Aleppo, termasuk al-Widehi dan Ibtin, tapi pejuang oposisi telah berhasil menghentikan gerak maju mereka dan merebut kembali beberapa titik telah hilang dari mereka baru-baru ini. (an/ARA)


latestnews

View Full Version