Soal:
Assalamu ‘Alaikum Ustadz.. kemarin ane shalat jamaah trus ikut salam, padahal masih kudu 1 rakaat lagi.. Bagaimana cara menyempurnakannya? Apakah hanya satu atau harus diulang lagi sumua?
Jawab:
Wa'alaikumus salam warahmatullah.. Alhamdulillah. Shalawat dan salam atas Rasulillah, keluarga dan para sahabatnya.
Jika jarak ingatnya masih sebentar maka Antum berdiri lagi menambah satu rakaat. Berdiri lagi dengan membaca takbir dan menyelesaikan satu rakaat yang kurang itu. Setelah salam Antum sujud sahwi dua kali, lalu salam. Karena kesalahannya termasuk menambahi rukun. Kalau Antum sujud sahwi sebelum salam, itupun sudah sah.
[Baca: Karena Lupa, Shalat Isya' Cuma Tiga Rakaat, Bagaimana ini?]
Jika jarak ingatnya susah beberapa waktu (lama atau sudah jauh), maka Antum ulangi shalat tersebut.
Jika tahunya baru sekarang dan masih kurang satu rakaat, maka sekarang berwudhu’ dan ulangi shalat tersebut. Wallahu a'lam. [PurWD/voa-islam.com]