View Full Version
Kamis, 07 Mar 2019

Akhir Waktu Shalat Shubuh

Soal:

Assalamu ‘Alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,, Pak, Saya mau nanya. Kalau waktu shalat Shubuh ada cahaya jingga tapi belum muncul matahari itu masih termasuk waktu shubuh ga?

Herman Hermawan

Jawab:

Wa'alaikaumus Salam Warahmatullah Wabarakatuh.. Alhamdulillah, segala puji milik Allah. Shalawat dan salam atas Rasulilllah dan keluarganya.

Waktu shalat shubuh: sejak terbitnya fajar sampai terbitnya matahari. Yaitu saat matahari mulai terbit. Itu akhir Shubuh.

Rasulullah -Shallallahu 'Alaihi Wasallam- bersabda,

وَوَقْتُ صَلَاةِ الصُّبْحِ مِنْ طُلُوعِ الْفَجْرِ مَا لَمْ تَطْلُعْ الشَّمْسُ فَإِذَا طَلَعَتْ الشَّمْسُ فَأَمْسِكْ عَنْ الصَّلَاةِ فَإِنَّهَا تَطْلُعُ بَيْنَ قَرْنَيْ شَيْطَانٍ

"Dan waktu shalat Shubuh adalah dari terbitnya fajar sampai sebelum terbit matahari. Maka apabila matahari sudah terbit, berhentilah dari shalat karena matahari itu terbit di antara dua tanduk syetan." (HR. Muslim)

 قال ابن رشد: واتفقوا أن أول وقت الصبح طلوع الفجر الصادق وآخره طلوع الشمس إلا ما روى عن ابن القاسم عن بعض الشافعية أن آخره الإسفار. انتهى 

Ibnu Rusy berkata: para ulama sepakat bahwa awal waktu shalat Shubuh adalah terbitnya (nongol) fajar shadiq dan akhir (waktu) nya adalah terbitnya matahari. Kecuali apa yg diriwayatakan dari Ibnu Al-Qasim dari sebagian ulama madzhab syafi'i bahwa akhir waktunya adalah saat isfar (muncul cahaya terang karena akan terbit matahari,-pent)." Selesai.

Al-Nawawi rahimahullah berpendapat bahwa mengahirkan shalat Shubuh sampai terlihat cahaya memerah adalah makruh. Beliau berkata, "Dan dimakruhkan mengakhirkan shalat Shubuh yang bukan karena uzur sampai terbitnya cahaya merah, yakni cahaya merah menjelang terbitnya matahari."

[Baca: Kapan Batas Akhir Waktu Shalat Shubuh?]

Jadi, saat Anda lihat cahaya jingga sebelum terbitnya matahari itu masih waktu shubuh –selama belum terbit matahari-. Wallahu A'lam. [PurWD/voa-islam.com]


latestnews

View Full Version