View Full Version
Ahad, 12 Dec 2010

Tidur Cukup, Cerdaskan Bayi

Sebuah penelitian menunjukkan bayi yang tidur cukup pada malam hari memiliki penampilan dan kemampuan kognitif lebih baik jika dibandingkan dengan bayi yang tidur dengan waktu minim.

Penelitian dilakukan terhadap 60 bayi di Kanada yang berusia 1-3 tahun. Pola tidur dan fungsi kognitif para bayi itu diuji, termasuk kontrol rangsangan dan fleksibilitas mental mereka. Hasilnya, anak-anak yang tidur dengan waktu cukup pada malam hari, minimal 8 jam, menunjukkan perkembangan otak lebih baik.

"Penemuan ini menunjukkan tidur memainkan peran penting dalam perkembangan fungsi kognitif anak," ujar Annie Bernier, profesor psikologi dari Universitas Montreal yang juga ketua penelitian tersebut, seperti dikutip Sciencedaily.

Penelitian juga menunjukkan fungsi kognitif dan fleksibilitas mental berkembang lebih cepat dan lebih baik dengan pola tidur yang cukup di malam hari.

(sydh/MI)


latestnews

View Full Version