Pangkalan Udara AS Bagram di Afghanistan diserang sejumlah roket selama kunjungan resmi Presiden Barack Obama ke negara yang dilanda perang tersebut.
Para pejabat Afghanistan mengatakan kepada Press TV pada hari Senin bahwa terdapat tiga roket yang menyasar di lapangan terbang.
Tidak ada kerusakan atau korban yang dilaporkan, namun jurubicara Taliban Zabihullah Mujahid, yang mengaku bertanggungjawab atas serangan itu, mengatakan ada korban serius di basis militer Amerika tersebut.
Dia menambahkan bahwa insiden itu terjadi saat presiden AS meninggalkan Bagram.
Obama mendarat di Pangkalan Udara Bagram pada hari Minggu dan meninggalkan Afghanistan setelah enam jam.
Ia bertemu dengan Presiden Afganistan Hamid Karzai dan pasukan AS selama kunjungan mendadak tanpa pemberitahuan tersebut.
[muslimdaily.net/ptv]