View Full Version
Kamis, 31 Mar 2016

Urus Saja Klarifikasi Dugaan Korupsi Ahok dan Pencitraannya, PBB: Tidak Perlu Serang Yusril

JAKARTA (voa-islam.com)- Mantan Menteri Kehutanan yang juga Dewan Syuro Partai Bulan  Bintang (PBB), MS Ka’ban mengingatkan kepada para pendukung Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahja Purnama atau Ahok untuk tidak menyerang Yusril Ihza Mahendra. Bagi Ka’ban, lebih baik para pendukung Ahok sibuk mengurus bagaiman nasih Ahok terhadap dugaan korupsi lahan Rumah Sakit Sumber Waras.

“Para ahokers gak ada gunanya nyerang-nyerang Yusril. Lebih baik fokus klarifikasi ke KPK tentang temuan BPK DKI-Sumber Waras. Buktikan Koh Ahok clear,” katanya, melalui akun Twitter pribadi miliknya @hmskaban.

Ka’ban juga mengingatkan agar para pendukung Ahok lebih sibuk untuk memulihkan nama baik mantan Bupati Bangka Belitung itu. “Teman Ahok wajib pulihkan citra Ahok sebagai Gubernur DKI paling bersih di tengah terang benderangnya temuan BPK DKI tentang Sumber Waras. Jangan panik.”

Sebelumnya BPK telah menemukan beberapa kejanggalan yang dilakukan oleh Pemda DKI Jakarta terhadap pembelian lahan Rumah Sakit Sumber Waras. Hasil audit itupun telah diserahkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Namun, apa yang telah diserahkan oleh BPK ke KPK hingga saat ini belum ada kelanjutannya. Bahkan info terakhir KPK menyatakan bahwa indikasi korupsi yang dilakukan oleh DKI di bawah Ahok tersebut tidak ada karena menurut lembaga antirusuah tersebut belum ada niat korupsi yang dilakukan. (Robi/voa-islam.com)


latestnews

View Full Version