View Full Version
Senin, 02 May 2016

Ruhut Sitompul Bilang Hak Asasi Monyet, Anggota MKD: Dia Melanggar Etika

JAKARTA (voa-islam.com)--Anggota Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI Muhammad Syafi’i menilai tindakan pelesetan kata Hak Asasi Monyet oleh Ruhut Sitompul sudah melanggar etika.

Menurut Syafi’i Ruhut telah berkali-kali melakukan pelanggaran etika. Sehingga kata dia, hal tersbut tidak boleh dibiarkan.

“Kalau hemat saya ini sudah ada pelanggaran etika. Tuna etika di dalam persidangan memang tidak boleh dibiarkan dan ini bukan sekali dia lakukan, berkali-kali gitu yah,” kata syafi'i kepada wartawan, di Gedung Pusat Dakwah Muhammadiyah, Meneteng Jakarta Pusat, Jum’at (29/4/2016) pekan lalu.

Namun meski demikian, dirinya tidak bisa mengambil keputusan sendiri.

Kata dia, kasus Ruhut harus terlebih dulu dibawa ke dalam rapat tim verifikasi untuk dipertimbangkan.

“Setiap kasus yang masuk ke MKD, itu akan diterima dan akan dibawa ke rapat tim verifikasi,” jelas dia.* [Nizar/Syaf/voa-islam.com]


latestnews

View Full Version