View Full Version
Jum'at, 03 Jun 2016

Jika Tidak Ingin Kisruh Tanjung Priok Kembali, Baiknya Ahok Jaga Etika terhadap Pribumi

JAKARTA (voa-islam.com)- DPRD DKI Jakarta diminta segera jalankan fungsinya sebagai wakil rakyat. Hal ini diminta oleh para pendemo yang menagih janji untuk gunakan hak menyatakan pendapat bulan lalu.

"Lucu sekali. Di sini (DPRD) kami menagih janji para anggota dewan yang beberapa pekan lalu berjanji ingin gunakan HMP-nya. Kami himbau, harusnya hukum itu dijalankan sebaik-baiknya," kata salah satu orator, Rabu (1/06/201/), di depan gedung DPRD, Jakarta.

Bahkan Gubernur DKI Jakarta itu juga diperingatkan agar sikap dan perilakunya yang acapkali bermasalah untuk dikontrol. Ke depan, agar hal-hal yang tidak diinginkan terulang kembali.

"Janganlah mencoba-coba ingin ulangi Tanjung Priok/Mbah Priok. Jika demikian, pertanda halal darah Ahok," katanya, yang diketahui bernama Faisal.

Bahkan DPRD pun, jika belum juga menggunakan HMP-nya kepada Ahok, maka ia menyatakan anggota dewan yang telah menandatangani untuk siap-siap dicap munafik.

"Taufik pun ikut tandatangani. Jika tidak gunakan haknya, maka jangan sampai DPRD dicap munafik oleh warga Jakarta. Jika demikian itu artinya anda tidak lagi dipercaya oleh warga/rakyat. Dan DPRD pun akan terlihat mendukung Aseng," ujarnya.

Karena itu, ia berharap agar DPRD menjalankan fungsinya sebagaimana mestinya. Karena, selama Ahok menjabat sebagai Gubernur DKI, ada saja kontroversial atau masalah yang terjadi untuk warga.

"Kita harus akui, bahwa semenjak ada Ahok, kita seperti rusuh semuanya," tutupnya singkat. (Robi/voa-islam.com)


latestnews

View Full Version