View Full Version
Kamis, 09 Feb 2017

Kelakuan Rezim Saat Ini: Tidak Mengerti, Tidak Mampu Lawan Skenario, atau Memang Kejam?

JAKARTA (voa-islam.com)- Penguasa di negeri ini diminta rajin-rajin mendengar keluh kesah masyarakatnya. Hal ini dimaksudkan agar konflik yang tengah nampak ada tidak menjadi panjang.

"Di pelosok-pelosok, di warung-warung makan, di kumpulan-kumpulan anak dan dewasa--semua sudah bicara apakah ilalang kering akan terbakar--, dengarlah tuan," tulis Andi Arief, melalui akun Twitter pribadi miliknya.

Andi menyebutkan, jika hanya kaum intelektual yang mengingatkan akan adanya konflik ini, maka hal itu bisa saja menurutnya mudah dipatahkan oleh oknum yang ada. Tetapi, jika sudah masyarakat luas ikut mengingatkan, maka penguasa perlu memperhatikannya dengan serius.

“Kalau cuma gerakan mahasiswa memang terkadang mudah mengkanalkan, tapi ekspresi kemarahan rakyat luas salurannya menghujam pada tuan semata. Tiga kemungkinan yang sedang Tuan hadapi, ketidakmengertian atau tak mampu melawan skenario segelintir orang sekitar, atau Tuan memang kejam?”

Namun yang perlu diperhatikan oleh pengausa, dan hal ini tidak dapat dibantah adalah di mana Islam akan tetap menang walau banyaknya fitnah-fitnah yang datang, bahkan saat sebelum Indonesia berdiri. “Di dalam perjalanan sebelum dan sesudah republik berdiri, tidak pernah ada yang mampu mengalahkan kekuatan Islam. Ini fakta.” (Robi/voa-islam.com)


latestnews

View Full Version