View Full Version
Jum'at, 31 Mar 2017

Fahri ke Ahok: Sistem Anggaran Publik Mesti Ikuti Proses Politik di DPRD

JAKARTA (voa-islam.com)- Ahok diingatkan agar jika ingin melakukan pembangunan untuk saling berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait. Tanpa terkecuali.

Ahok yang diduga keras melangkahi prosedur juga diingatkan bahwa sekecil apapun nilai pembangunan yang diinginkan mesti melalui jalur/proses politik sebagaimana mestinya. "Dalam sistem anggaran publik tidak ada satu Rupiah pun dana yang diterima atau digunakan tanpa melalui proses politik di DPRD," kata Wakil Ketua Fahri Hamzah, melalui akun Twitter pribadi miliknya.

Fahri mengingatkan Ahok, bisa saja pembangunan yang diinginkan mantan Bupati Bangka Belitung sukses tetapi siapa yang menduga pada akhirnya ada dana lain.

"Anda bisa saja katakan ini sukses membuat perusahaan swasta bangun daerah. Tapi tanpa pembahasan di DPRD, Anda mungkin terima lebih."

Pun apabila Ahok sebagai miliarder sekalipun, Fahri mengingatkan bahwa pembangunan di dalam menjalankan program pemerintah tidak bisa dilakukan tanpa melalui lembaga pengawas.

"Meski Anda orang kaya raya, sebagai Kepala Daerah Anda bahkan tak boleh menggunakan uang pribadi untuk membiayai program pemerintahan." (Robi/voa-islam.com)


latestnews

View Full Version