View Full Version
Senin, 22 Jan 2018

[VIDEO] PT RUM Diberi Waktu Sebulan Atasi Bau Busuk Limbah

SUKOHARJO (voa-islam.com)--Audiensi persolan dampak limbah PT Rayon Utama Makmur (RUM) yang terletak di Sukoharjo, Jawa Tengah berlangsung alot. PT RUM bersikukuh tidak dapat menghentikan aktifitas produksi. Di sisi lain warga tidak lagi tahan dengan bau busuk yang ditimbulkan oleh aktifitas produksi PT RUM.

Ketua DPRD Sukoharjo, Nurjayanto  memutuskan untuk memberikan waktu satu bulan kepada PT RUM untuk mengatasi bau busuk yang ditimbulkan, tanpa mengehentikan aktifitas produksi.

Hal ini disepakati kedua belah pihak. Pramono pimpinan PT RUM mengatakan pihaknya tidak dapat menghentikan produksi lantaran bahan baku terlanjur disuplai.

Namun pihaknya menjanjikan akan menekan bau busuk dalam waktu satu bulan. "Kami tekan sampai sekitar 50 persen," ujar Pramono, Jumat (19/1/2018).

Tomo, warga desa pengkol kecamatan Nguter yang terdampak limbah PT RUM tidak tahan dengan bau busuk tersebut. Bahkan ia melarikan anaknya ke rumah sakit lantaran terdampak bau busuk.

Menurutnya, jangka satu bulan sebenarnya terlalu lama bagi warga. "Kami sudah maksimal memperjuangkan hak kami dan warga, saya berharap warga turut mengawal kesepakatan ini," tandasnya.

Tonton video liputannya di Voa Islam TV:

*[Aan/Syaf/voa-islam.com]


latestnews

View Full Version