JAKARTA (voa-islam.com)- Koordinator Jubir Prabowo-Sandi, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan bahwa kemunculan Sandi untuk Cawapres Prabowo sebenarnya telah membawa gelombang perubahan. Sandi, kata Dahnil mempunyai kelebihan, misal segmentasi anak-anak muda, milenial dan juga emak-emak, yang dahulunya dianggap tidak peduli dengan politik.
Sekarang ini malah menjadi kelompok militan. Kalah Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM),” katanya, Kamis (21/3/2019), di Jakarta.
Ini perubahan kata Dahnil. Terutama adanya perubahan atas tatanan politik di Indonesia yang tadinya cenderung antipolitik, justru sebaliknya. “Salah satu faktornya ada Bang Sandi,” tegasnya Dahnil.
Sandi juga menurut Dahnil diperlakukan demikian atau memiliki segmentasi di atas karena laku otentiknya dalam kampanye, bahwa seperti laku sehari-hari. “Bawa gelombang perubahan dan kompetisi politik karena Bang Sandi otensitas.
Bang Sandi main basket. Lari. Semua bukan pencitraan,” tambahnya menguatkan. Pun di dalam debat kemarin, Sandi menurut Dahnil tengah menunjukkan tidak melakukan pencitraan.
(Robi/voa-islam.com)