JAKARTA (voa-islam.com)- Politisi senior MS Ka’ban mengingatkan pihak-pihak tertentu untuk tidak berlaku aneh-aneh, seperti apa yang ia dengar bahwa adanya satu gudang amunisi diserahkan kepada Polri.
Ini mengutip pernyataan Jend. Gatot Nurmantyo. Pernyataan ini saya yakini benar. Era Pres. Jokowi ini memang aneh-aneh, perintah kok bertentangan dengan UU,” katanya, belum lama ini.
Penyerahan amunisi TNI ke Polri itu dinilai oleh Ka’ban pertanda tifak sehat. Amunisi TNI berbeda dengan Polri sebab senjata TNI berbeda dengan senjata Polri.
“Situasi negara kalau perang sebenarnya, perang dengan siapa? Apa maksud penyerahan itu? Apa ini tidak termasuk makar?”
Ka’ban berharap bahwa kedua institusi itu tetap tahu bats dan profesional. Hanya rakyat yang dibela dan dijaga kepentingannya, bukan pihak tertentu.
(Robi/voa-islam.com)