JAKARTA (voa-islam.com)— Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto terkait adanya money politics di Aceh. Itulah salah satu faktor yang dinilai Hasto menjadi penyebab paslon nomor urut 01 Joko Widodo-Ma’ruf Amin kalah telak di Aceh.
Dikatakan Hasto, satu keluarga di perkebunan karet di Aceh menerima uang Rp 1 juta dari lawan politik 01.
Juru bicara BPN Prabowo-Sandi, Dahnil Anzar Simanjuntak menanggapi pernyataan Hasto. Dahnil menegaskan bahwa apa yang dikatakan Hasto adalah fitnah.
“Mas Hasto menebar fitnah kepada paslon Prabowo-Sandi, serta rakyat Aceh,” tulis Dahnil pada akun twitter @Dahnilanzar, Sabtu (11/5/2019).
Mesti yang dikatakan itu fitnah atau hoax, namun Dahnil meyakini Hasto akan tetap aman.
“Hoax yang dia tebar akan tetap aman tanpa penanganan hukum sama sekali. Keadilan yang mahal. Kedzaliman yang telanjang dipertontonkan terus menerus,” tegas mantan Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah tersebut.* [Syaf/voa-islam.com]