View Full Version
Selasa, 02 Jul 2019

Romo Syafi'i: Gerindra Sudah Tunjukkan Posisinya sebagai Oposisi

JAKARTA (voa-islam.com) - Politisi Partai Gerindra HR. Muhammad Syafi'i menyebut partainya akan tetap menjadi oposisi baik di pemerintahan dan parlemen.

"Harus ada yang bersikap oposisi dan Gerindra sejak awal sudah menunjukkan 'positioning' sebagai partai oposisi," kata Romo Syafi'i -panggilan akrabnya-di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin 1 Juli 2019.

Dengan posisi itu, lanjut Romo Syafi'i, Gerindra akan menolak tawaran koalisi termasuk apabila ada jatah kursi menteri.

Anggota DPR dari Dapil Sumatera Utara 1 itu menambahkan, dengan menjadi oposisi akan terwujud sistem "check and balance" dalam pemerintahan.

Meski menjadi oposisi, Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra itu menegaskan partainya tidak serta merta akan menjadi musuh bagi pemerintahan dan menolak seluruh kebijakan.

"Partai oposisi 'kan tidak mungkin juga, kalau ada kebijakan benar, kami tetap tidak terima saja. Oposisi yang benar itu bisa bangun 'check and balance', sehingga jalannya pemerintahan sesuai aturan yang ada," ucapnya. [ANTARA/fq/voa-islam.com]


latestnews

View Full Version