View Full Version
Jum'at, 09 Aug 2019

Impor Semen Cina Ancam Eksistensi Industri Semen Indonesia

JAKARTA (voa-islam.com)- Industri semem Indonesia harus diselamatkan. Khususnya diselamatkan dari adanya impor. Penyelamatan ini tentunya bukan saja berdampak bagi semen milik Indonesia, melainkan juga berdampak ke para pekerjanya yang belakangan ini kerap dihantui PHK.

Baru-baru ini, wakil rakyat terpilih Andre Rosiade mengambil inisiatif untuk “mengadvokasinya”. Dia mengadukan adanya dugaan praktik predatory pricing semen milik asing.

Saya didampingi Federasi Serikat Pekerja Industri Semen akan melaporkan praktek Predatory Pricing Semen Tiongkok ke KPPU,” katanya, di akun Twitter pribadinya belum lama ini.

Tak butuh waktu lama, Andre keesokan harinya melaporkan kegelisahan banyak pihak tersebut ke KPPU di Jakarra. “Melaporkan praktek Predatory Pricing Semen Tiongkok ke KPPU. Ayo bersama selamatkan Industri Semen Indonesia.”

Andre berpesan untuk menyelamatkan semen Indonesia dari asing, terutama dari Cina. Penting untuk menjaga marwah industri semen Indonesia.

“Ayo selamatkan industri semen kita dari semen Tiongkok.”

(Robi/voa-islam.com)


latestnews

View Full Version