View Full Version
Jum'at, 02 Jul 2010

Alhamdulillah...Parlemen Catalonia di Spanyol Tolak Larangan Burka

REPUBLIKA.CO.ID,Sebelumnya pelarangan jilbab cadar sudah disetujui parlemen. Namun demikian, para penentang menyatakan ada masalah teknis dan ada anggota yang absen sehingga pemungutan suara putaran kedua harus dilakukan.

Para pendukung larangan burka menentang usulan tersebut dan meninggalkan ruang sidang. Akibatnya, para penentang berhasil meraih suara mayoritas dan menggagalkan larangan burka.

Di sembilan kecamatan di Catalonia, termasuk Barcelona, dalam beberapa waktu terakhir diterapkan larangan burka. Larangan di tingkat nasional sedang dipersiapkan.

Menurut Menteri Kehakiman Spanyol, larangan pemakaian burka perlu dilakukan demi alasan kemanusiaan. Menurutnya hal ini tidak ada hubungannya dengan agama. Pemakaian masker ski dan helm motor di tempat umum juga dilarang.

Beberapa negara di Eropa mencoba melarang pemakaian burka di tempat umum. Bulan lalu Parlemen Belgia memberlakukan undang-undang baru melarang burka. Prancis juga tengah mempersiapkan undang-undang baru.

Red: Krisman Purwoko
Sumber: RNW


latestnews

View Full Version