Menteri kehakiman Zionis, Yaakov Neeman menyerukan negara Entitas Zionis diganti dengan negara agama. Ia juga mengajak rakyat untuk kembali kepada Taurat yang dapat menjawab semua permasalahan bangsa Israel saat ini.
Pernyataan ini diungkap Neeman saat konferensi antara golongan agama yahudi radikal di Al-Quds, Senin (7/12). Ia mengatakan, kita semua harus kembali kepada syari’at Taurat dan berhukum padanya dari sisi undang-undang. Dipastikan Taurat dapat menjawab semua permasalahan yang dihadapi Israel saat ini. Ia mengklaim jalan yang paling tepat untuk merealisasikan tujuan ini dilakukan secara bertahap. Dimulai dengan mengembalikan tanah nenek moyang kita kepada bangsa Israel, sebagaiman tercantum dalam Taurat.
Di pihak lain, sejumlah kelompok Yahudi menyambut usulan Neeman ini, seperti diungkapkan pemimpin gerakan Shas, Ovadia Yosef yang disiarkan melalui radio militer Zionis.
Yosef mengajak bangsa Zionis untuk tidak memperdulikan hukum sipil tetapi mulailah berhukum pada syariat Taurat di Entitas.
[voa-islam/IP]