MOGADISHU (voa-islam) Koresponden Al-Jazeera di Mogadishu menyatakan bahwa sebuah ledakan terjadi di masjid ketika jamaah sedang melaksanakan shalat isya di kota Kismayo, Somalia selatan, menewaskan satu orang dan melukai sembilan orang lainnya dalam pemboman ketiga yang menargetkan tempat ibadah di Somalia dalam waktu seminggu.
Seorang warga mengatakan "kami sedang shalat isya ketika masjid dihantam ledakan," menambahkan bahwa serangan itu mungkin dilakukan dengan granat.
Dari sisi lain, Gerakan Mujahidin Al-Syabab mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa pihak yang melakukan aksi penyerangan terhadap sebuah masjid di ibukota Mogadishu adalah perusahaan keamanan tertentu, yang juga bertanggungjawab dalam melakukan pemboman sembarangan yang menargetkan masyarakat Muslim di Pakistan dan Irak, katanya.
Dalam kejadian sebelumnya 40 orang tewas dan puluhan luka-luka dalam ledakan yang terjadi Sabtu di sebuah masjid di pasar Bakara, yaitu masjid yang digunakan gerakan Asyabab untuk menyampaikan pelajaran agama.
Pada hari Selasa lalu, satu orang tewas dalam ledakan ranjau darat di luar sebuah masjid di ibukota juga.
(ar/aljazeera)