Sabtu, 17 Jul 2010
UDEN (voa-islam.com): Seorang sopir bus di kota Belanda Uden melarang seorang wanita 19 tahun menaiki bis nya karena dia mengenakan niqab. Perusahaan bus tersebut "Connexxion" tidak menyukai perilaku karyawannya tersebut dan menyatakan permintaan maaf kepada suami wanita itu.
Wanita itu mempunyai tiket dan karenanya perusahaan Connexxion mengatakan dia seharusnya sudah bisa naik bus dari Hermes. Sopir itu mungkin bisa dihukum, lapor situs Omroep Brabant.
Ambaro, wanita 19 tahun itu sudah mengenakan cadar/niqab sejak Oktober. Pernah pula, ketika dia naik bus ke Volkel, ia didorong keluar oleh sopir bus karena pakaian "ekstrim" nya'' lapor harian Brabants Dagblad. (za/telegraaf)