AFGHANISTAN (voa-islam.com) - Seorang tentara NATO tewas menyusul ledakan bom pinggir jalan di Afghanistan selatan, pada Senin (26/11/2012).
Pasukan Bantuan Keamanan Internasional yang dipimpin NATO menyusul sebuah pernyataan mengumumkan, "Seorang anggota layanan Pasukan Bantuan Keamanan Internasional tewas menyusul serangan bom rakitan di Afghanistan selatan hari ini."
Pernyataan itu tidak mengungkapkan informasi lebih lanjut mengenai lokasi yang tepat dari insiden dan kebangsaan dari tentara yang telah tewas.
Pasukan Bantuan Keamanan Internasional umumnya tidak mengungkapkan identitas dari tentara NATO yang tewas di Afghanistan, beralasan, "Ini adalah kebijakan ISAF untuk menunda prosedur identifikasi korban kepada otoritas nasional yang relevan."
Pasukan ISAF_NATO yang berbasis di Afghansitan Selatan terutama berasal dari Amerika Serikat dan Inggris.
Setidaknya 383 anggota layanan NATO, 294 diantaranya tentara AS, 44 tentara Inggris dan 45 tentara dari negara-negara anggota NATO lainnya tewas dalam berbagai insiden sejak awal 2012 di Afghanistan. (by/kp)
Foto: Khaama Press