View Full Version
Sabtu, 06 Jul 2013

Ledakan Guncang Gudang-gudang Amunisi Militer Suriah di Latakia

BEIRUT, LIBANON (voa-islam.com) - Ledakan mengguncang beberapa gudang amunisi militer pemerintah di provinsi Suriah barat Latakia pada hari Jumat (6/72013), kemungkinan setelah gudang-gudang amunisi itu menjadi sasaran roket, Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia mengatakan.

Direktur Observatorium Rami Abdel Rahman mengatakan ada laporan kematian dan cedera dalam ledakan namun ia tidak memiliki rincian lebih lanjut.

"Ledakan sekitar subuh hari ini mengguncang daerah ... di sebelah timur Latakia tampaknya sebagai hasil dari ledakan di gudang-gudang amunisi di dekat sebuah brigade pasukan rezim Suriah," kata Observatorium dalam email.

Abdel Rahman mengatakan ada indikasi bahwa ledakan itu disebabkan oleh tembakan roket yang menargetkan gudang-gudang amunisi tersebut, tapi tidak ada kepastian mengenai siapa yang berada di balik serangan tersebut.

Di tempat lain di Suriah, angkatan udara Suriah melakukan setidaknya tiga serangan pada sektor-sektor yang terkepung di pusat kota Homs, di mana tentara telah berjuang untuk memukul mundur kembali pasukan pejuang oposisi.

Observatorium melaporkan penembakan hebat di distrik Khaldiyeh dan Kota Tua Homs, menambahkan bahwa pasukan rezim yang didukung oleh milisi Angkatan Pertahanan Nasional dan anggota kelompok Syi'ah Hizbullah Libanon memerangi pejuang oposisi di pinggiran Khaldiyeh.

Kelompok itu mengatakan delapan pasukan rezim tewas dalam pertempuran pada hari Kamis di dua lingkungan Homs, yang telah dikepung oleh tentara selama lebih dari setahun.

Setidaknya 106 orang tewas dalam pertempuran di seluruh Suriah pada hari Kamis, termasuk 38 warga sipil, 46 pemberontak dan 22 tentara, menurut Observatorium. (an/tds)


latestnews

View Full Version