AMERIKA SERIKAT (voa-islam.com) - Para pejabat AS telah mengkonfirmasi mereka menangguhkan semua bantuan langsung kepada pejuang oposisi Suriah yang ada di utara negara itu, termasuk bantuan senjata dan bantuan non-mematikan, mengutip alasan meningkatnya kontrol mujahidin atas wilayah tersebut.
Langkah untuk menangguhkan pengiriman telah perkirakan untuk beberapa waktu, setelah pengiriman akhir November untuk gudang Tentara Pembebasan Suriah (FSA) berakhir dengan direbutnya seluruh pengiriman, gudang tersebut oleh Al-Qaidah termasuk penahanan beberapa beberapa anggota dari FSA.
Gudang tersebut merupakan pemberhentian kunci pada jalur suplai melalui Turki ke barat laut Suriah, dan dengan lebih banyak kota-kota di perbatasan yang direbut Al-Qaidah, pengiriman barang melalui jalur tersebut hampir pasti akan jatuh ke tangan mujahidin baik sebagian atau semuanya.
Para pejabat mengatakan adalah "terlalu dini untuk mengatakan" jika penghentian itu akan permanen, dan bahwa penghentian itu itu tidak akan mempengaruhi bantuan kemanusiaan, yang disampaikan oleh LSM internasional. (st/aw)