View Full Version
Rabu, 01 Jul 2015

Daulah Islam (IS) Nyatakan Perang Terhadap Warga Kurdi, Kirim Bala Bantuan Pasukan Ke Hasakah

IRBIL, KURDISTAN (voa-islam.com) - Daulah Islam (IS) mengintensifkan persiapan militer di daerah timur Suriah Deir ez-Zor, yang berdekatan dengan perbatasan Irak, di mana ratusan pejuang IS dan puluhan kendaraan lapis baja terlihat berangkat dari provinsi itu menuju provinsi Hasakah, para aktivis melaporkan pada hari Selasa (30/6/2015).

Berbicara kepada ARA News, Mujahid abu-Shami, seorang aktivis yang berbasis di Deir ez-Zor, mengatakan: "Kelompok radikal itu mengumumkan mobilisasi ratusan pejuang untuk memerangi lawan-lawan mereka, menuntut ulama di provinsi ini untuk menyerukan jihad melawan Kurdi, Syi'ah dan orang murtad. "

"Sebuah konvoi besar kendaraan yang dipimpin IS bergerak dari kota Soor di Deir ez-Zor menuju provinsi utara Hasakah," tambahnya.

"Konvoi itu terdiri dari beberapa bus besar disertai dengan kekuatan perlindungan dan puluhan anti-pesawat dan artileri," sumber itu melaporkan.

Selama beberapa hari terakhir, Daulah Islam telah memindahkan sejumlah besar anggotanya dari kota Mosul di provinsi Ninawa di Irak utara ke wilayah Suriah.

IS saat ini tengah bertempur dengan pejuang Kurdi dari Unit Perlindungan Rakyat (YPG) dan pasukan tentara Suriah di provinsi Hasakah. Anggota IS menyerbu kota Hasakah dan mengambil alih beberapa lingkungan di provinsi tersebut pekan lalu. (an/ARA)


latestnews

View Full Version