View Full Version
Jum'at, 14 Apr 2017

Evakuasi Warga dan Pejuang dari 4 Kota Terkepung di Suriah Mulai Dilaksanakan

BEIRUT, LIBANON (voa-islam.com) - Para warga sipil dan pejuang oposisi mulai mengevakuasi empat kota dikepung oleh oposisi dan pasukan pemerintah hari Jum'at (14/4/2017), seorang koresponden AFP dan sumber setempat mengatakan.

Seorang koresponden AFP di lingkungan Rassyidin di barat kota Aleppo yang dikuasai oposisi, mengatakan sedikitnya 80 bus tiba di wilayah tersebut dari kota Sunni yang dianeksasi pasukan pemerintah dan berubah menjadi mayoritas Syi'ah, Fuaa dan Kafraya di provinsi Idlib.

Sebuah sumber oposisi di Idlib mengatakan kepada AFP “pelaksanaan kesepakatan mulai di pagi hari.”

Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia menegaskan awal evakuasi.

Warga Madaya Amjad Al-Maleh, yang berbicara kepada AFP melalui telepon dari salah satu bus yang meninggalkan kota yang dikuasai oposisi Madaya dan Zabadani sekitar pukul 6:00 pagi waktu setempat, mengatakan: “Kami baru saja pergi sekarang, sekitar 2.200 orang dengan sekitar 65 bus.”

Lebih dari 30.000 orang diharapkan akan dievakuasi di bawah kesepakatan, yang dimulai pada hari Rabu dengan pertukaran tahanan antara pasukan oposisi dan pasukan pemerintah. Sekitar 1500 tahanan oposisi dari penjara-penjara Assad, kebanyakan wanita, akan dilepaskan menurut perjanjian tersebut.

Seluruh penduduk Fuaa dan Kafraya yang berjumlah 16.000 jiwa diharapkan untuk pergi, menuju ke Aleppo yang dikuasai pemerintah, provinsi pesisir Latakia atau Damaskus. (st/an)


latestnews

View Full Version