ASIA/AFRIKA (voa-islam.com) - Umat Muslim di beberapa negara Asia dan Afrika merayakan hari raya Idul Fitri pada hari Senin (26/6/2017), tidak seperti kebanyakan lainnya yang menandai berakhirnya bulan puasa suci Ramadhan pada hari Ahad.
Muslim Cina berkumpul di Masjid Niujie di ibukota Beijing, di mana polisi melakukan tindakan pengamanan ekstra dan menutup beberapa jalan di pusat lalu lintas.
Masjid tersebut, yang merupakan salah satu yang tertua di negara ini, adalah rumah bagi ratusan jemaah Muslim yang melakukan shalat Idul Fitri.
Di Azerbaijan, umat Islam membanjiri Masjid Ilahiyyat, Karacukur dan Tezepir untuk sholat Idul Fitri Senin pagi. Presiden Ilham Aliyev mengeluarkan sebuah pesan untuk perayaan Idul Fitri.
Juga di Iran, Pakistan, Uzbekistan, Myanmar, Nepal, Afrika Selatan, dan Sri Lanka, umat Islam mulai merayakan Idul Fitri satu hari kemudian karena otoritas keagamaan mengatakan bahwa hari pertama adalah hari Senin berdasarkan pengamatan bulan sesuai kalender Islam.
Festival tiga hari dimulai pada hari Ahad di Turki, Amerika Serikat, dan negara-negara Arab - termasuk Mesir, Arab Saudi, Qatar, Uni Emirat Arab, Bahrain, Kuwait, Palestina, Yordania, Sudan, Yaman, Libya, Suriah, Irak , Lebanon, Tunisia dan Aljazair. (st/wb)