View Full Version
Senin, 10 Jul 2017

Mosul Diklaim Terbebas Sepenuhnya dari Kelompok ISIS

NINEVEH, IRAK (voa-islam.com) - Perdana Menteri Irak Haidar al-Abadi tiba di Mosul pada hari Ahad kemarin (9/7/2017) untuk merayakan kemenangan atas kelompok ISIS.

Televisi negara mengatakan Abadi tiba di kota Mosul untuk mengucapkan selamat kepada para pejuangnya dan rakyat Irak atas kemenangan besar tersebut.

Perdana menteri Irak itu diperkirakan akan mengumumkan pembebasan kota utara tersebut dari ISIS selama kunjungannya.

Mosul dikuasai oleh ISIS di sepanjang wilayah yang luas di utara dan barat Irak pada tahun 2014 lalu, lapor Anadolu Agency.

Sebelumnya hari Ahad, pasukan Irak yang memerangi gerilyawan ISIS telah mencapai tepian sungai Tigris di Kota Tua Mosul.

Sejak Oktober, pasukan Irak, yang didukung oleh koalisi udara pimpinan AS, telah berusaha mengusir ISIS dari Mosul, markas terakhir kelompok bersenjata ini di Irak utara.[fq]


latestnews

View Full Version