KABUL, AFGHANISTAN (voa-islam.com) - Sedikitnya 20 orang tewas dan 30 lainnya cedera saat seorang tersangka pembom bunuh diri menyerang sebuah rumah ibadah Syiah di provinsi Herat, Selasa malam, menurut seorang pejabat rumah sakit.
Insiden tersebut terjadi di daerah Bakat Abad Herat yang relatif damai - kota terbesar ketiga di negara ini, lapor Anadolu Agency.
Pejabat Rumah Sakit Umum Herat, Mohammad Rafique mengkonfirmasi kepada Anadolu Agency bahwa adanya korban tewas dan cedera.
Kepala polisi daerah Mohammad Ayub mengatakan bahwa dua penyerang terlibat dalam insiden tersebut.
Seorang tersangka pembom bunuh diri pertama kali meledakkan dirinya di antara para jamaah dan kemudian seorang penyerang kedua di dalam rumah ibadah itu mulai menembaki orang-orang tanpa pandang bulu, kata Ayub.
Juru bicara Taliban Qari Yosuf Ahmadi mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa kelompoknya mereka tidak ada hubungannya dengan serangan tersebut.[fq]