View Full Version
Sabtu, 21 Apr 2018

Serangan Terhadap Pos Keamanan di Arab Saudi Tewaskan 4 Orang

RIYADH (voa-islam.com) - Empat orang dilaporkan tewas dan empat lainnya terluka dalam serangan bersenjata di pos keamanan di bagian barat daya Arab Saudi, Jumat kemarin (20/4/2018), lapor Anadolu Agency.

Menurut pernyataan juru bicara Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi, Jenderal Mansour al-Turki yang dilansir oleh Kantor berita SPA, terjadi serangan bersenjata pada siang hari oleh orang tak dikenal di pos pemeriksaan di perbatasan wilayah Majaridah dan Barik di bagian barat daya Arab Saudi.

Polisi berhasil menangkap dua orang pelaku penyerangan tersebut. Namun dilaporkan bahwa seorang pelaku lainnya berusaha meloloskan diri dengan menembaki beberapa pasukan keamanan.

Seorang petugas polisi tewas dan empat orang lainnya terluka dalam bentrokan dengan pelaku yang berusaha melarikan diri itu.

Pelaku penyerang yang berusaha melarikan diri itu tewas tertembak oleh polisi.

Otoritas mengumumkan nama pelaku penyerangan yang tewas itu adalah Bandar Muhammad Ali yang merupakan warga Arab Saudi. Sementara dua penyerang lainnya belum dirilis identitasnya.[fq/voa-islam.com]


latestnews

View Full Version