View Full Version
Senin, 18 Jun 2018

Tentara Yaman Tembak Jatuh Drone Buatan Iran Milik Syi'ah Houtsi di Hodeidah

HODEIDAH, YAMAN (voa-islam.com) - Tentara Yaman menembak jatuh sebuah drone buatan Iran milik pemberontak Syi'ah Houtsi atas provinsi Hodeidah, kantor berita Saba yang dikelola negara melaporkan pada hari Senin (18/6/2018).

Brigadir Jenderal Abdelrahman Al Lahji, seorang komandan di bekas brigade elit militer Al Amalikah, mengatakan pesawat tak berawak itu membawa perangkat peledak di atas daerah Al Nukhaila di utara distrik Al Duraihimi.

"Para pemberontak mencoba untuk memata-matai dan memantau pergerakan pasukan Yaman, tetapi itu ditembak jatuh dan milisi ini mulai runtuh," katanya. Pasukan pemerintah Yaman - yang didukung oleh koalisi Arab - telah mencapai bagian selatan dan utara bandara internasional Hodeidah.

Tentara mengepung bandara dalam persiapan untuk menyerang dan membersihkan ranjau darat yang ditanam oleh Huthi.

"Tentara bergerak masuk ke milisi Houtsi di bandara dan hampir menguasai seluruh wilayah di sekitarnya," kata Saba.

Menurut Saudi Press Agency, Kementerian Pertahanan Yaman telah mengumumkan kematian lebih dari 500 anggota milisi Syi'ah Houtsi dalam enam hari pertempuran di Hodeidah, "menunjuk pada penangkapan sejumlah besar elemen pemberontak" sejak operasi untuk merebut kembali kota pelabuhan dimulai pada hari Rabu. (st/aby) 


latestnews

View Full Version