View Full Version
Jum'at, 01 Mar 2019

AS Masih Berusaha Tangkap Hamzah Bin Ladin, Tawarkan 1 Juta USD untuk Info Keberadaannya

AMERIKA SERIKAT (voa-islam.com) - Pemerintah Amerika Serikat menawarkan hadiah $ 1 juta sebagai imbalan atas bantuan dalam menemukan putra Syaikh Usamah bin Laden, mantan pemimpin Al-Qaidah, menurut sebuah laporan dalam berita Mako Israel.

Hamzah bin Usamah bin Laden telah menjadi salah seorang pemimpin dari kelompok jihad tersebut. Pada 2017, ia menjadi target prioritas dalam perang melawan jihadis global. Dia telah merilis rekaman audio dan video selama bertahun-tahun menyerukan serangan terhadap AS dan warganya.

Menurut Independent, salah satu pesan Hamza menyambut perang sipil Suriah, dan meminta kelompok-kelompok jihad Suriah untuk bersatu dan "membebaskan Palestina."

Syaikh Usamah bin Laden sendiri dibunuh oleh pasukan khusus AS di Pakistan pada Mei 2011. Hamza tidak bersama ayahnya di kompleks tersebut  saat serangan terjadi.

Ketika Donald Trump menjabat sebagai presiden, AS melakukan serangkaian serangan yang ditargetkan pada anggota senior Al-Qaidah dan Islamic State (IS). Pada awal 2017, komandan kedua Al-Qaidah, Abu al-Khayr al-Masri, gugur dalam serangan pesawat tak berawak Amerika. (st/JP)


latestnews

View Full Version