View Full Version
Selasa, 06 Aug 2019

AS Akhiri Masuk Bebas Visa bagi Turis yang Pernah ke Korea Utara

WASHINGTON (voa-islam.com) - Amerika Serikat telah mencabut hak masuk bebas visa bagi orang asing yang telah mengunjungi Korea Utara dalam delapan tahun terakhir. Dan langkah ini dianggap bisa berpotensi menghambat industri pariwisata AS.

AS mengizinkan warga negara dari 38 negara - termasuk Korea Selatan, Jepang dan Prancis - untuk masuk hingga 90 hari tanpa visa di bawah program pengabaian.

Tetapi pengunjung yang telah melakukan perjalanan ke delapan negara, termasuk Korea Utara, sejak 1 Maret 2011, "tidak lagi memenuhi syarat", seperti yang diperlihatkan secara detail di situs web Bea Cukai dan Perlindungan Perbatasan AS, Senin kemarin.

Mereka harus mengajukan visa turis atau bisnis jika ingin masuk ke AS.

Tujuh negara lainnya - termasuk Libya, Somalia, dan Suriah - sudah termasuk dalam daftar pengecualian.

Perubahan itu akan memengaruhi puluhan ribu orang dari negara-negara yang bebas visa yang telah pergi ke Korea Utara sebagai turis atau untuk tujuan lainnya dalam beberapa tahun terakhir.

Langkah ini juga akan meredam harapan Presiden Korea Selatan Moon Jae-in untuk mempromosikan proyek pariwisata lintas batas bagi warganya untuk mengunjungi tetangga mereka yang bersenjata nuklir.

Warga AS sendiri telah dilarang mengunjungi Korea Utara sejak 2017, langkah yang diperkenalkan setelah seorang siswa Amerika yang ditahan di Pyongyang dibebaskan dalam keadaan koma dan meninggal beberapa hari kemudian.[aljz/fq/voa-islam.com]


latestnews

View Full Version